Kamis, 27 Mei 2010

tingkat pengangguran di Indonesia turun

Nama : Husnia Alfaini
Kelas : 2EA10
NPM : 10208600
Mata Kuliah : Pendidikan Kewarganegaraan


Jumlah pengangguran di Indonesia hingga Agustus 2009 tercatat sebanyak 8,96 juta orang atau 7,87%. Angka itu menurun dibanding Februari 2009 yang sebanyak 9,26 juta orang (8,14%), maupun dibandingkan Agustus 2008 yang sebanyak 9,39 juta orang (8,39%).

Demikian disampaikan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Rusman Heriawan dalam jumpa pers di kantornya, Jalan DR Sutomo, Jakarta, Selasa (1/12/2009).

"Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) di Indonesia pada Agustus 2009 mencapai 7,87%, mengalami penurunan apabila dibandingkan TPT Februari 2009 sebesar 8,14%, dan TPT Agustus 2008 sebesar 8,39%," ujarnya.

Jumlah angkatan kerja di Indonesia pada Agustus 2009 mencapai 113,83 juta orang, bertambah 90 ribu orang dibanding jumlah angkatan kerja Februari 2009 sebesar 113,74 juta orang atau bertambah 1,88 juta orang dibanding Agustus 2008 sebesar 111,95 juta orang.

Jumlah penduduk yang bekerja di Indonesia pada Agustus 2009 mencapai 104,87 juta orang, bertambah 380 ribu orang dibanding keadaan pada Februari 2009 sebesar 104,49 juta orang, atau bertambah 2,32 juta orang dibanding keadaan Agustus 2008 sebesar 102,55 juta orang.

Dibanding Agustus 2008, seluruh sektor mengalami peningkatan lapangan kerja, kecuali Sektor Transportasi, Pergudangan dan Komunikasi yang menurun sebanyak 60 ribu orang. Sektor yang mengalami kenaikan terbesar adalah Sektor Jasa Kemasyarakatan naik 900 ribu orang, Sektor Perdagangan 730 ribu orang, dan Sektor Industri naik 290 ribu orang. Jika dibandingkan dengan Februari 2009, hanya Sektor Pertanian yang mengalami penurunan sebesar 1,42 juta orang.

Pada Agustus 2009, jumlah penduduk yang bekerja sebagai buruh/karyawan sebanyak 29,11 juta orang (27,76%), berusaha dibantu buruh tidak tetap sebanyak 21,93 juta orang (20,91%) dan berusaha sendiri sejumlah 21,05 juta orang (20,07%).

Berdasarkan jumlah jam kerja pada Agustus 2009, sebanyak 73,30 juta orang (69,90%) bekerja diatas 35 jam per minggu, sedangkan pekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 8 jam hanya sekitar 1,31 juta orang (1,25%).

Pada Agustus 2009, pekerja pada jenjang pendidikan SD ke bawah masih tetap tinggi yaitu sekitar 55,21 juta orang (52,65%), sedangkan pekerja dengan pendidikan diploma hanya sebesar 2,79 juta orang (2,66%) dan pekerja dengan pendidikan sarjana hanya sebesar 4,66 juta orang (4,44%).


Sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=2866913

Tidak ada komentar:

Posting Komentar